Kembali Ke Halaman Utama

Kembali Ke Halaman Utama
My Homepage

Jumat, 15 Januari 2010

Prestasi Saya Dalam Belajar

Saat ini saya duduk dibangku SMA kelas II, dan disekolahanku ada istilah "Rolling Class" atau pengolahan kelas sesuai dengan prestasinya, yang berprestasi menuju ke IPA1 dan yang turun prestasinya akan turun menuju ke ipa-ipa lainnya, entah itu IPA2, IPA3, ataupun IPA4. Namun jujur saja, saya mengalami penurunan prestasi belakangan ini. Walaupun saya dilahirkan dengan berbakat dalam matematika, fisika, kimia, komputer, eksak, dll. Namun pelajaran sekolah yang lainnya ada yang tolol, seperti pelajaran tari, saya sama sekali tak ahli melukus, bhs daerah, dan menari, (videonya telah kuUpload di http://celepuk.ning.com/). Namun saya yang dapat dikatakan mempunyai prestasi yang "naik-turun" saat ini mengalami kegagalan yang sangat buruk, yaitu saya dipindahkan ke IPA4,
semenjak itu saya langsung merasa terpukul dan lagsung, bermental agak putus asa... Saya berpisah dengan teman-teman baik saya dalam KBM. Tentu malu sekeli rasanya. Tak hanya itu, saya juga merasa seperti tak naik kelas, karena kebetulan kelas saya sekarang yang digunakan adalah sama dengan kelas saya dulu waktu saya masih kelas Xa karena sekolahanku mengadakan pembangunan.
Gurunya pun juga berbeda, apalagi kecepatan mengajarnya yang rendah dan agak membosankan sih. PR agak jarang, dll. Namun kali ini saya telah membuat blog King Of Math ini juga bertujuan untuk mengasah kemampuan saya baik dalam berbahasa, berbagi, dan menyalurkan kelebihan ilmu, dan menembel kekurangan ilmu... Yah, walaupun begitu saya berharap dari pembaca agar mendukung saya dalam pembuatan blog ini, sekeligus membuatku lebih bersemangat, sekian dulu posting saya kali ini, jika ada kejadian-kejadian hebat lagi dalam kehidupan saya akan saya posting lagi, dan berbagi dengan dunia, trimakasih telah berkunjung ke blog ini...

1 komentar:

  1. Salam sukses,apa yg ingin kamu capai pasti bisa,saya kasih ilustrasi "burung bisa terbang tinggi dan hebat dia harus jatuh dulu ke dasar tanah baru bisa terbang" bukan langsung terbang tinggi, begitu juga dlm hidup ini,saya tunggu kbr baiknya.Thanks JOnes

    BalasHapus